Selasa, 06 Juli 2010

Hakim Garis Jerman-Inggris Sedih Karena Salah

Viola Kurniawati - Piala Dunia

Jakarta - Hakim garis yang "bertanggung jawab" atas kontroversi pertandingan Jerman-Inggris di babak 16 besar mengungkapkan situasi ketika tembakan Frank Lampard di menit 39 tidak diputuskan sebagai gol.

Mauricio Espinosa ikut disalahkan bersama wasit Jorge Larrionda, oleh keputusan mereka yang tidak menganggap gol tendangan keras Lampard, padahal bola cukup jauh melewati garis gawang Manuel Neuer.

Espinosa mengaku dirinya luput mengamati posisi jatuhnya bola karena terjadi begitu cepat. Ia tidak memberi isyarat terjadi gol, dan Larrionda pun melanjutkan pertandingan. Inggris kalah 1-4 dalam pertandingan tersebut.

"Itu adalah tembakan yang sangat cepat sehingga saya tidak bisa melihat dengan jelas, walaupun posisi saya tepat," ujar sang hakim garis kepada harian El Pais.

"Kami baru menyadari apa yang terjadi setelah melihat (siaran ulang) TV. Saya sangat sedih karena kami sudah mempersiapkan begitu lama untuk Piala Dunia."

Espinosa dan Larrionda akhirnya membayar kesalahannya dengan tidak lagi diikutsertakan lagi sebagai ofisial di sisa turnamen. Pria asal Uruguay ini juga telah dipulangkan oleh FIFA dari Afrika Selatan.

"Hal seperti ini bisa terjadi kepada siapa saja. Sialnya itu terjadi pada kami. Anda hanya harus bisa menerimanya. Hidup harus jalan terus," imbuhnya.

Larrionda sendiri sewaktu melihat tayangan ulang insiden itu di ruang ganti, saat jeda babak pertama, dilaporkan sampai berseru "Oh, Tuhan!", pertanda ia menyadari kesalahannya itu.
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar